Iklan

Kamis, 02 November 2017

SENGKUYUNG TAHAP II DESA PALUGON


TNI Manunggal Membangun Desa
TNI Manunggal Membangun Desa
Cilacap – iGlobalNews, Setelah pembukaan dengan ditandai upacara, TMMD (TNI Manunggal Membangun Desa) Sengkuyung Tahap II di Desa Palugon mulai bergerak mengerjakan Jalan Makadam dan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH), Jumat (07/07).
Sejumlah Babinsa, Ormas dan dibantu warga sudah mulai bekerja, dan mereka bekerja sesuai dengan kemampuan masing masing, seperti yang tampak pagi ini di lokasi TMMD di Desa Palugon, Kecamatan Wanareja, Kabupaten Cilacap, yang merehabilitasi rumah tidak layak huni.
Mereka saling bahu membahu seperti pekerja kontruksi, dan juga melakukan pekerjaan rehabilitasi RTLH, sehingga membuat masyarakat sekitar lokasi TMMD gembira melihatnya.
Pemilik salah satu yang rumahnya menjadi sasaran TNMD, Ibu Kartini Rt. 02 Rw. 01 Desa Palugon, mengatakan kepada awak media “Tak menyangka pak tentara bisa jadi tukang, saya melihat mulai dari mengerjakan kayu bahan rumah hingga memasang bata dan campuran pasir dan semen,” katanya sambil tersenyum Ceria.
Anggota TNI ini akan melakukan kegiatan pekerjaan kontruksi bangunan rumah yang digarap dalam kegiatan TMMD Sengkuyung Tahap II ini.
Kapten Inf Tasino, Danramil 16/Wanareja mengatakan bahwa, pekerjaan kontruksi bagi TNI memang tidaklah sulit, karena TNI juga berasal dari masyarakat, sehingga apa yang dilakukan anggota TNI tidak jauh beda dengan masyarakat.
“Hal ini adalah pekerjaan sehari hari, namun mengenai teknis pekerjaan kontruksi ini kita juga saling berbagi antar anggota dan masyarakat, sehingga manfaat sumber daya manusia juga bisa diambil hikmahnya,” Ujar Kapten Inf. Tasino.(Budi yanto)
Sumber: igglobalnews. Co. Id

Terkini